# Navigation

5 Tanda Browser Terjangkit Malware Dan Cara Mengatasinya

5 Tanda Browser Terjangkit Malware Dan Cara Mengatasinya

Lalu bagaimana cara pengguna bisa mengetahui kalau web browser yang digunakan sudah terjangkit malware atau virus? Berikut adalah 5 tanda-tanda browser terjangkit malware:

1. Halaman Depan Browser Berganti Jadi Situs Lain
Setian browser akan menampilkan halaman atau tampilan depan yang berbeda-beda. Contohnya saat membuka browser Chrome yang akan kita lihat pertama kali adalah halaman Google, sedangkan ketika membuka Mozilla Firefox untuk pertama kalinya maka yang akan muncul adalah halaman yang berisi situs-situs yang paling sering kita kunjungi.

Akan tetapi ketika ada virus atau malware yang menjangkiti browser, maka bisa jadi salah satu tandanya adalah berubahnya tampilan atau halaman awal browser. Umumnya virus atau malware semacam ini menyerang browser pada saat kita mengunduh konten, aplikasi, video, musik atau berbagai file lain dari situs yang tidak bisa dipercaya.

2. Muncul Banyak Tab Baru Secara Bersamaan
Web browser umumnya digunakan untuk mencari informasi di internet. Jika kamu pernah mengklik auatu teks atau gambar yang secara otomatis mengarahkan kita ke berbagai situs lalu membuat web browser membuka banyak tab baru secara bersamaan yang tidak ada kaitannya dengan informasi yang sedang dicari, maka bisa jadi itu adalah tanda malware sedang berupaya menyerang web browser dan parahnya link tersebut bisa membuat pengguna mengunduh program yang berbahaya secara otomatis.

3. Loading Website Jadi Lambat
Saat kita sedang mengakses sebuah website, terkadang loading website berjalan sangat lambat padahl koneksi internet yang kita gunakan tidak sedang bermasalah, maka ada baiknya menginstal ulang web browser untuk tetap memastikan browser yang kita gunakan tetap aman.

4. Muncul Iklan Yang Tidak Beraturan
Iklan umumnya memang bisa muncul disetiap website yang kita kunjungi, sebab bisa saja website yang kita akses merupakan salah satu publisher dari salah satu penyedia iklan misalnya Google. Akan tetapi salah satu iklan yang biasanya tidak disediakan di website tersebut adalah ketika iklan itu tampil berbeda dengan konten yang ada di website alias iklan palsu. Iklan palsu tersebut bisa jadi berasal dari aplikasi periklanan yang diam-diam dan tanpa disadari pengguna telah terinstall pada browser atau komputer. Virus jenis ini biasanya dikenal dengan nama AdWare.

5. Browser Sering Mengalami Crash
Borser yang mengalami crash biasanya terjadi karena ada aplikasi atau plugin yang berjalan yang tidak sesuai dengan ekstensi pada sistem browser yang kita gunakan. Misalnya flash yang belum diperbaharui, sehingga sistem pada website tidak bisa ditampilkan secara sempurna di browser yang kita gunakan, akan tetapi hal tersebut merupakan kejadian yang normal atau wajar.


YANG LAIN: